SELAMAT DATANG DI BLOG CAHAYA ELEKTRO....!!!


Rabu, 06 November 2013

TV POLYTRON CRYSTALINE GAMBAR MELEBAR KEATAS DAN BERGARIS

Kemaren sore dapat pasien TV polytron Crystaline 29 in dengan type PC30UV200R dan SN 11D00168, dengan gejala kerusakan posisi gambar melebar keatas dan bergaris garis seperti buku tulis. Kasus seperti ini sering terjadi pada seri Polytron Slim, Dengan percaya diri saya bongkar casing, wah debunya minta ampun, butuh waktu 5 menit untuk membersihkan mainboard PCBnya he..he.., maklum ini mungkin tv punya orang kedai kopi. Setelah pembersihan mesin selesai, perhatikan dulu semua komponen komponen pendukung diatas mainboardnya. tidak ada gejalah kerusakan komponen yang mencurigakan.
Beralih ke bagian bawah papan pcb nya, terlihat banyak sekali keretakan solderan, baik bagian regulator output maupun bagian driver TV, gejala keretakan solderan ini terjadi akibat suhu yang panas, setelah penyolderan selesai, tidak sabaran mau lihat hasilnya, tv pun di on kan, ternyata tidak ada perubahan sama sekali tetap seperti gejalah awal, melebar keats dan bergaris he..he.. tadinya ngarep bagus..gak tahunya harus di seriuskan lagi,.. coba dulu mengganti ic vertikalnya LA78040. hmm masih tidak ada perubahan. coba dulu ditelusuri tegangan bagian rangkaian vertikalnya ada yang tidak normal, setelah ic vertikal di lepas tegangan kok normal, dipasang kembali ada perubahan.Alih punya alih.coba bongkar dioda IN4007 yang mengarah ke tegangan ic vertikalnya dan coba di ganti..TV normal seperti biasa, ya ini dia si biang keroknya dioda IN4007 sudah gak bagus lagi, namun kalau di ukur dengan AVO meter bagus tanpa cacat..
Ok salam semuanya untuk pecinta dunia elektronika

Untuk lebih jelasnya perhatikan gambar dibawah ini


  
Perhatian !!!!
Untuk kasus kerusakan mungkin sama, tapi cara penangannya mungkin berbeda.